Peringati World Clean Up Day, Bersihkan Pantai Dewaruci Jatimalang Purworejo

PURWOREJO – Pantai harus tetap bersih. Dengan begitu, pengunjung yang datang merasa nyaman dan ada keinginan untuk mengunjunginya.

Berbarengan dengan Hari Gerakan Pungut Sampah Dunia atau World Clean Up Day, Junior Chamber International (JCI) Chapter Yogyakarta memanfaatkan kesempatan tersebut untuk melakukan kegiatann bersih Pantai Dewaruci di Desa Jatimalang, Sabtu (16/10/2021). Acara tersebut bekerja sama dengan Pemkab Purworejo.

Bupati Purworejo RH Agus Bastian SE MM berterima kasih dan mengapresiasi Langkah Junior Chamber International (JCI) Chapter Yogyakarta dan semua pihak yang terlibat. Ia juga berharap kegiatan World Clean Up Day di Pantai Dewaruci menjadi contoh yang baik sekaligus momentum meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap persoalan sampah. Dengan begitu, kebersihan lingkungan yang diidam-idamkan bisa terwujud.

“Kita mengenal JCI sebagai organisasi pemuda non-politik dan non-sektarian, bagian dari organisasi kepemudaan internasional terbesar di dunia yang berafiliasi pada PBB,” kata Agus Bastian. Ia hadir didampingi Kepala Dinas LH Al Bambang Setyawan SSos, Plt Kepala Dinparbud Agung Wibowo AP MM, Forkopimcam Purwodadi, dan JCI Chapter Yogyakarta.

Ditambahkan Bupati, organisasi JCI merupakan komunitas internasional, di mana anggotanya berusia antara 18 – 40 tahun, di mana organisasinya didirikan untuk menciptakan perubahan positif di seluruh dunia.

Salah satu kegiatan yang rutin dilaksanakan JCI adalah World Clean Up Day. Tujuan dari Hari Gerakan Pungut Sampah Dunia adalah sebagai gerakan sosial yang massif dan mengkampanyekan kesadaran di masyarakat, bahwa lingkungan bersih sangatlah penting untuk masa depan yang lebih baik.

Untuk mewujudkan lingkungan yang bersih, hijau, dan sehat, JCI) Chapter Yogyakarta menggandeng semua pihak. Karena, ada keyakinan, dengan keterlibatan dan peran serta aktif seluruh komponen masyarakat, lingkungan bersih dan sehat yang diinginkan lebih cepat terwujud.

Selain melakukan bersih Pantai Dewaruci, bupati juga menyempatkan menanam pohon kelapa genjah  bersama warga di salah satu area pantai yang diharapkan semakin menambah nuansa asri pantai tersebut.(****)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *