Bank JTrust Indonesia Serahkan Kacamata pada Anak Yatim dan Dhuafa
JAKARTA – Kepedulian PT Bank JTrust Indonesia kepada masyarakat yang tidak mampu tidak perlu diragukan lagi. Setiap ada kesempatan, bank yang listing di bursa saham dengan kode BCIC ini selalu memberikan bantuan.
Di bulan Ramadhan ini, Bank JTrust Indonesia menyerahkan kacamata kepada anak yatim dan dhuafa, siswa SD Juara Jakarta Selatan, di Jakarta, Minggu (09/05/ 2021). Penyerahan bantuan diserahkan Executive Vice President PT Bank JTrust Indonesia Tbk (JTrust Bank) Novy Angela Andow didampingi Division Head Corporate Secretary Ridyawan Amnar dan disaksikan Syamsinar Kepala Sekolah SD Juara,
JTrust Bank melakukan kegiatan pemeriksaan mata dan memberikan bantuan kacamata sebagai wujud keseriusan perusahaan dalam mendukung peningkatan kualitas belajar anak Indonesia.
Pembelajaran jarak jauh akibat pandemi Covid-19 meningkatkan risiko gangguan mata pada siswa akibat terpapar radiasi berbagai peralatan elektronik.(****)